Ditulis oleh: Ditulis pada: Monday, November 05, 2018
Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah buku pegangan yang bertema pembelajaran yang Berorientasi pada keterampilan berfikir tingkat tinggi atau dalam bahasa inggrisnya biasa disebut dengan atau Higher Order Thinking Skill. Buku ini dikembangkan oleh Dirjen GTK yang tidak lain adalah sebagai upaya peningkatan kualitas pembelajaran serta untuk meningkatkan lulusan yang lebih berkualitas.
Saat ini pemerintah melalui Dirjen GTK telah membuat program zonasi untuk mempermudah penyelesaian masalah dan peningkatan mutu pendidikan pada setiap wilayah/daerah. Tidak hanya dalam pemberlakuan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) saja, akan tetapi saat ini pemerintah mulai menerapkan Program peningkatan kompetensi pembelajaran yang berbasis zonasi.
Semoga saja dengan hadirnya buku pegangan ini diharapkan para pendidik mampu memberikan keterampilan dalam mengembangkan metode pembelajaran yang lebih baik lagi dan tentunya bertujuan untuk memperoleh lulusan peserta didik yang pintar dan berkualitas.
Bagi bapak/ibu guru sekalian yang sedang mencari buku pegangan pembelajaran yang berorientasi pada keterampilan berfikir tingkat tinggi melalui program peningkatan kompetensi pembelajaran yang berbasis zonasi bisa mengunduhnya langsung pada kolom unduhan yang telah saya sediakan diatas.
Jika sumber unduhan tidak berfungsi atau rusak, harap kontak saya atau berikan komentar dibawah agar segera diperbaiki. Untuk mengunduh file diatas bapak/ibu akan diarahkan kepada safelink converter terlebih dahulu, nantinya pada safelink converter bapak/ibu hanya cukup mencari tombol unduhan yang lokasinya berada ditengah - tengah artikel. Safelink converter sendiri berfungsi untuk memindai virus agar file yang diunduh bersih dan aman dari segala bentuk virus atau malware.
Demikian informasi yang bisa saya sampaikan melalui blog ini, semoga Buku Pegangan Pembelajaran Berbasis Zonasi bermanfaat untuk kita semua amiiin.